Thursday, February 24, 2011

Manusia


1.       Posisi manusia diantara makhluk lain

Kita sebagai manusia merupakan makhluk yang paling sempurna diantara semua makhluk lain yang telah diciptakan Allah swt. Manusia memiliki hati nurani, perasaan serta akal yang tidak dimiliki makhluk lainnya. Sedangkan makhluk lain misalnya hewan hanya memiliki  hawa nafsu saja. Jadi sebagai makhluk paling sempurna di muka bumi, kita dipilih menjadi pemimpin (khalifah) untuk menjaga bumi ini sebaik baiknya.

2.       Aspek aspek manusia
Menurut pendapat saya, aspek aspek manusia yaitu kelahiran dan kematian. Kehidupan subyektif individu berawal pada kelahirannya, atau dalam fase kehamilan terdahulu, selama janin berkembang di dalam tubuh ibu. Kemudian kehidupan berakhir dengan kematian individu. Kelahiran dan kematian sebagai peristiwa luar biasa yang membatasi kehidupan manusia, dapat mempunyai pengaruh hebat terhadap individu tersebut. Kesulitan selama melahirkan dapat berakibat trauma dan kemungkinan kematian dapat menyebabkan rasa keberatan (tak mudah) atau ketakutan (lihat pula pengalaman hampir meninggal). Upacara penguburan adalah ciri-ciri umum masyarakat manusia, sering diinspirasikan oleh kepercayaan akan adanya kehidupan setelah kematian. Adat kebiasaan warisan atau penyembahan nenek moyang dapat memperluas kehadiran sang individu di luar rentang usia fisiknya. (lihat kekekalan).
3.       Daya manusia
Menurut saya daya manusia itu adalah suatu kemampuan manusia atau potensi. kemampuan manusia yg dimilikinya namun lebih mengarah ke anggota Penginderaan / Panca indra (Mata, Telinga, Peraba) pada manusia itu sendiri. Setiap manusia pasti mempunyai batas maksimal dalam melakukan penginderaan / sense.
4.       Tipologi manusia
               Apa bila kita berbicara mengenai tipologi manusia maka akan terdefinisi bahwa Tiopologi Manusia itu adalah pengetahuan yang mencoba menggolong-golongkan manusia atas dasar kepribadian. Kepribadian seseorang diukur atas dasar vitalitas jasmani dan rohaninya disamping ada faktor temperamen, karakter dan bakat.
-          Vitalitas jasmani bergantung ada kontruksi tubuh,
-          Vitalitas psikis merupakan energi hidup yang belum terarah secara intensional, sebagian bergantung pada alam lingkungan yang membentuknya.
-          Temperamen berarti campuran, yaitu campuran cairan-cairan/humores dalam tubuh (darah merah, lendir putih, empedu hitam, empedu kuning). Cairan yang dominan akan memberikan ciri pada temperamen.

No comments:

Post a Comment